Sabtu, 19 Mei 2012

NOVEL AYAT-AYAT CINTA (PART 22)


22. Penangkapan
Dalam perjalanan pulang entah kenapa aku merasakan kecemasan yang menyusup begitu saja dalam jiwa. Selama melewati jalan lurus yang membelah lautan padang pasir aku terus berdoa agar diberi keselamatan sampai tujuan. Kupandang lekat-lekat wajah Aisha yang sedang konsentrasi mengemudikan kendaraan. Dalam hati aku berkata:
Aku cemas bila kehilangan kau
Aku cemas pada kecemasanku108
Aisha terus mengebut dengan tenang. 90 km/jam. Semua kendaraan berjalan cepat. Tak ada yang lambat. Bus West Delta menyalib dengan kecepatan gila. Memasuki Giza, awal masuk kota Kairo dari arah Alexandria, kami mampir di sebuah restoran untuk makan malam dan sedikit membeli oleh-oleh buat Si Hosam dan Magdi. Dua penjaga apartemen yang dalam waktu singkat sudah sangat akrab dengan kami. Tepat pukul sembilan malam kami tiba di gerbang apartemen. Dua malam sebelum Ramadhan tiba. Rencana berangkat umrah awal Ramadhan terpaksa diundur satu minggu. Baru masuk rumah sms dari Yousef datang, mengabarkan kondisi Maria semakin memburuk dan terpaksa harus dirawat di rumah sakit Maadi. Kondisi kami sangat lelah. Tidak mungkin langsung meluncur ke Maadi. Aku membalas dengan mengabarkan baru tiba dari Alexandria dan insya Allah besok pagi akan datang menjenguk.
Selesai membersihkan badan dengan air hangat kami shalat berjamaah. Selesai shalat aku turun ke bawah membawa oleh-oleh untuk Hosam dan Magdi. Dua bungkus ayam panggang dan dua jaket baru. Mereka senang sekali menerimanya. Aku kembali naik dan mengajak Aisha istirahat. Ketika mata baru saja akan terlelap, Aisha terbangun dan berlari ke kamar mandi. Ia muntah-muntah. Kubuntuti dia. Kupijit-pijit tengkuknya. Mukanya pucat. Dalam pikiranku dia masuk angin dan kelelahan. Ia telah bekerja keras, memforsir tenaga dan pikirannya untuk menulis biografi ibunya selama di Alexandria. Ia juga harus konsentrasi selama tiga jam mengendarai mobil. Aku merasa sangat kasihan pada
AYAT AYAT CINTA Novel Pembangun Jiwa—Habiburrahman Saerozi 228
isteriku. Aku berniat aku harus bisa menyetir agar isteriku tidak kelelahan. Kugosok punggungnya dengan minyak kayu putih. Telapak tangan, kaki, perut dan lehernya kuolesi minyak kayu putih. Kubuatkan ramuan obat andalanku jika lelah dan meriang. Segelas madu hangat diberi habbah barakah. Rasulullah pernah memberi tahu bahwa habbah barakah bisa menjadi obat segala penyakit. Setelah meminum ramuan itu Aisya kuajak tidur.
Pagi hari ia tampak segar. Pukul sembilan saat aku bersiap mengajaknya ke rumah sakit Maadi. Tiba-tiba dia kembali muntah-muntah. Aku bingung. Aku takut ia terkena penyakit yang orang Jawa bilang masuk angin kasep, yaitu masuk angin yang bertumpuk-tumpuk dan parah. Aku urung ke Maadi, dengan taksi kubawa Aisha ke klinik terdekat. Seorang dokter berjilbab memeriksanya. Hampir setengah jam lamanya Aisha berada dalam kamar periksa dengan dokter berjilbab. Ketika keduanya keluar, dokter berjilbab itu tersenyum, “Selamat! Setelah kami periksa air seninya dan kami lanjutkan dengan USG, isteri anda positif hamil!”
Wajah Aisha cerah. Kepadaku ia mengerlingkan mata kanannya. Aku merasakan kebahagiaan luar biasa. Begitu sampai di flat Aisha berkata dengan wajah cerah,
“Melodi cinta yang kau mainkan sungguh ampuh suamiku. Dan memang saat malam pertama dan malam-malam indah setelah itu adalah saat aku sedang berada dalam masa subur. Allah telah mengatur sedemikian indahnya. Segala puji bagi-Nya yang telah memberikan anugerahNya yang agung ini pada kita berdua.”
Aku tersenyum dan langsung mencium pipinya yang bersih. Aisha menggeliat manja. Ia lalu mengangkat telpon memberi tahu bibinya, Sarah. Ia juga memberi tahu Akbar Ali, pamannya di Turki. Aku melihat kalender. Tak terasa kami telah hidup bersama sejak malam pertama itu selama satu bulan lebih. Hari-hari indah selalu berlalu begitu saja tanpa terasa. Rasanya aku baru sehari bersama Aisha.
Untuk menghayati keagungan nikmat yang telah Tuhan berikan, kuajak Aisha sujud syukur dan shalat dhuha. Kepadanya aku berpesan untuk tidak banyak beraktifitas keluar rumah. Menjelang zhuhur aku bersiap untuk menjenguk Maria yang sakit. Aisha kuminta di rumah. Dia pesan dibelikan buah pir dan korma. Tiba-tiba ada orang membunyikan bel dengan kasar sekali. Aku bergegas
AYAT AYAT CINTA Novel Pembangun Jiwa—Habiburrahman Saerozi 229
109 Wahai penjahat.
membuka pintu dibuntuti Aisha yang penasaran siapa yang membunyikan bel seperti orang gila itu. Begitu pintu kubuka. Tiga orang polisi berbadan kekar menerobos masuk tanpa permisi dan menghardik,
“Kau yang bernama Fahri Abdullah?!”
“Ya benar, ada apa?”
“Kami mendapatkan perintah untuk menangkapmu dan menyeretmu ke penjara, ya Mugrim!”109 bentak polisi yang berkumis tebal.
“Kalian bawa surat penangkapan dan apa kesalahanku?”
“Ini suratnya, dan kesalahanmu lihat saja nanti di pengadilan!”
Aku membaca selembar kertas itu. Aku ditangkap atas tuduhan memperkosa. Bagaimana ini bisa terjadi.
“Ini tidak mungkin! Ini pasti ada kesalahan. Saya tidak mau ditangkap!” bantahku.
“Jangan macam-macam, atau kami gunakan kekerasan!” bentak polisi Mesir. Aku sangat geram pada sikapnya yang sangat jauh dari sopan dan kelihatan sangat angkut. Aisha cemas dan memegangi tanganku. Polisi Mesir itu berkata-kata dengan suara keras seperti anjing menyalak.
“Ayo ikut kami!” tegas polisi kurus hitam sambil memegang erat-erat tangan kananku. Aku menarik tanganku tapi polisi hitam mencengkeramnya kuat-kuat dan memasang borgol. Tangan kiriku dipegang Aisha, dia menangis.
“Ada apa ini Fahri, ada apa!?” tanya Aisha dengan muka pucat.
Polisi berkumis menarik tangan kiriku dari pegangan Aisha dan memaksa memborgolku.
“Sebentar Kapten biarkan aku sedikit bicara pada isteriku!?” ucapku dengan suara tegas.
“Boleh. Dua menit saja!” kata Si Kumis.
Aku lalu menjelaskan pada Aisha, hal seperti ini sering terjadi di Mesir. Polisi Mesir tidak memakai azas praduga tak bersalah. Tapi praduga bersalah. Jika dicurigai langsung ditangkap akan dibebaskan kalau terbukti tidak bersalah. Aku berpesan pada Aisha untuk bersabar dan langsung menghubungi Paman Eqbal, teman-teman PPMI, dan Kedutaan Besar Republik Indonesia. Surat
AYAT AYAT CINTA Novel Pembangun Jiwa—Habiburrahman Saerozi 230
penangkapannya kuminta untuk aku berikan kepada Aisha. Tujuanku agar nanti mudah dilacak keberadaanku. Tapi polisi itu tidak memperbolehkannya. Aku pun pasrah digelandang tiga polisi itu. Kulihat Aisha terisak-isak. Aku dibawa turun melalui lift. Di halaman mobil kerangkeng besi menungguku. Sebelum masuk mobil kerangkeng aku sempat mendongakkan kepala ke arah jendela flat lantai 7. Di sana kulihat wajah Aisha yang basah air mata. Aku tidak tahu akan dibawa ke mana. Dalam beberapa jam saja kegembiraan yang aku rasakan berubah menjadi kesedihan dan kecemasan. Kota Cairo yang indah tiba-tiba terasa seperti sarang monster yang menakutkan.
AYAT AYAT CINTA Novel Pembangun Jiwa—Habiburrahman Saerozi 231

Tidak ada komentar:

Posting Komentar